Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan

Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan – Mengenai kesanggupan atau tidak, pada beberapa kasus mungkin bisa disampaikan secara lisan. Namun untuk kasus tertentu, adakalanya harus menggunakan pernyataan tertulis. Disini anda dituntut untuk menulis dengan sebenarnya dan harus menepati pernyataan tersebut.

Surat pernyataan kesanggupan merupakan surat yang dipergunakan seseorang untuk menyatakan kesanggupannya akan sesuatu hal. Di antaranya adalah sanggup melakukan pekerjaan, sanggup membayar hutang, kesanggupan membayar pajak, dan lainnya.

Menulis surat pernyataan kesanggupan bukanlah hal yang susah. Hal yang paling sulit adalah menepati isi dari pernyataan tersebut. Surat ini bisa disebut juga sebagai janji, dimana anda menyatakan sesuatu hal mengenai kesanggupan, dan harus menepatinya di kemudian hari.

Salah satu yang paling sering digunakan adalah kesanggupan membayar hutang. Ketika anda meminjam uang kepaa orang lain, maka mungkin saja pihak yang meminjamkan uang tersebut meminta anda untuk menulis surat pernyataan kesanggupan membayar hutang.


Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan

Format penulisannya sendiri tidaklah berbeda dengan beberapa contoh surat pernyataan lainnya. Lantas, seperti apakah format dari surat pernyataan kesanggupan?. Sebenarnya tidak ada format pasti, anda bisa menyesuaikan dengan keinginan sendiri.

Untuk anda yang masih sekolah atau kuliah, juga mungkin mendapat tugas untuk mengonsep surat ini. Maka dari itu, di bawah ini adalah beberapa contoh surat pernyataan kesanggupan yang bisa anda pergunakan sebagai bahan referensi.


1. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar Hutang dengan Jaminan

1. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar Hutang Dengan Jaminan

Surat pernyataan kesanggupan pembayaran hutang ini mungkin akan anda perlukan ketika meminjam uang dari pihak lain ataupun orang lain secara personal. Namun beberapa orang mungkin saja memilih untuk menggunakan surat perjanjian hutang piutang.

Namun mengonsep surat perjanjian memang sedikit sulit. Maka dari itu, anda bisa memilih menggunakan pernyataan tertulis. Untuk lebih jelasnya, anda bisa melihat contoh surat pernyataan kesanggupan pembayaran hutang di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
NIK : 34634664
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

dengan ini menyatakan kepada :

Nama : Muhammad Ilham
NIK : 345364346
Alamat : Jl. Mahameru No. 123, Medan

bahwa saya bersedia dan sanggup membayar hutang sebesar Rp. 32.000.000,- (tiga puluh dua juta rupiah) kepada Bapak Muhammad Ilham, yang identitasnya tersebut di atas.

Saya juga menyatakan akan membayar hutang tersebut paling lambat 1 (satu) bulan lagi, atau jatuh tempo pada tanggal 07 November 2019 mendatang. Apabila hingga batas waktu tersebut saya tidak memenuhi kewajiban saya sebagai peminjam, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan hukum dan perundang – udangan yang berlaku.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sebenar – benarnya dan dalam keadaan sadar tanpa tekanan dari pihak manapun, untuk bisa dijadikan sebagai pedoman di kemudian hari.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,

Anton Syahputra.

Baca Juga: Contoh Surat Jual Beli Rumah


2. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar Angsuran

2. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar Angsuran

Pembelian barang secara kredit atau cicilan sudah sangat marak belakangan ini. Terutama untuk kendaraan bermotor, sebagian konsumen memilih metode pembayaran cicilan. Dalam hal ini, anda pun harus membayar nilai uang tertentu setiap bulannya selama periode waktu yang disepakati bersama.

Mayoritas leasing hanya fokus pada penghasilan bulanan konsumen saja. Jumlah penghasilan tersebut dianalisa untuk mengambil kesimpulan apakah calon konsumen akan sanggup atau tidak membayar cicilan setiap bulannya.

Namun ada kalanya pihak leasing mungkin meminta anda untuk menyatakakn secara tertulis. Jika memang dibutuhkan, anda pun bisa menggunakan contoh surat pernyataan kesanggupan membayar cicilan di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN MEMBAYAR ANGSURAN

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
NIK : 78638635
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juni 1990
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

dengan ini menyatakan kepada :

Nama : Intan Permatasari
Pekerjaan : Sales Adira Finance Medan
Alamat : Jl. Mahameru No. 123, Medan

bahwa saya adalah benar mengambil/membeli Kendaraan Sepeda Motor Honda Supra GTR 150 dengan pembelian kredit yang dibiayai oleh Adira Finance Medan.

Saya menyatakan kepada Ibu Intan Permatasari yang identitasnya tersebut di atas dan kepada pihak Adira Finance, bahwa saya bersedia dan menyatakan sanggup untuk membayar angsuran pembelian sepeda motor tersebut pada tanggal 10 setiap bulannya selama 3 (tiga) tahun, dengan jumlah angsuran sebesar Rp. 879.000,- (delapan ratus tujuh puluh sembilan ribu rupiah).

Apabila saya tidak sanggup membayar angsuran setiap bulannya dengan tepat waktu, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan hukum dan perundang – undangan yang berlaku oleh pihak Adira Finance.

Demikian surat pernyataan ini saya perbuat, untuk bisa dijadikan sebagai pedoman di kemudian hari.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,

Anton Syahputra.


3. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Mengganti Biaya

3. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Mengganti Biaya

Dikarenakan kelalaian atau kesalahan yang sudah diperbuat, seseorang bisa saja dituntut untuk mengganti biaya tertentu. Misalnya saja biaya pengobatan orang yang terlibat kecelakaan. Jika anda merupakan pihak yang bersalah, bisa saja terjadi dan memang harus bertanggung jawab.

Ketika membawa korban kecelakaan ke rumah sakit, pada umumnya pihak rumah sakit akan bertanya mengenai siapa yang akan bertanggung jawab mengenai biaya pengobatan.

Jika anda adalah keluarga pasien, akan mudah prosesnya. Namun jika tidak, mungkin saja pihak rumah sakit meminta pernyataan tertulis. Untuk meyakinkan pihak rumah sakit dan korban, anda bisa menggunakan contoh surat pernyataan kesanggupan mengganti biaya pengobatan di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN BAYAR

Pada hari ini, Senin, 07 November 2019, saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
NIK : 234624742
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jl. Cindelaras No. 123, Medan

dengan ini menyatakan bahwa saya bertanggung jawab kepada :

Nama : Dewi Cahaya
NIK : 346343473
Pekerjaan : Pegawai Negeri Sipil
Alamat : Jl. Gitar No. 123, Medan

atas insiden kecelakaan yang melibatkan saya dan Ibu Dewi Cahaya sesuai dengan identitas di atas, yang terjadi pada hari ini, Senin, 07 November 2019, sekira pukul 10.00 WIB di Jl. Jend. Sudirman Kota Medan, yang menyebabkan luka fisik dan harus mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Pirgadi Medan.

Saya juga bertanggung jawab dan bersedia menanggung semua biaya pengobatan untuk Ibu Dewi Cahaya dan sepakat untuk menyelesaikan insiden kecelakaan ini secara kekeluargaan.

Demikian surat pernyataan kesanggupan ini saya perbuat dengan sebenarnya, dalam keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani, serta tanpa adanya unsur paksaan dari pihak manapun.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,

Anton Syahputra.


4. Contoh Pernyataan Kesanggupan Kerja

4. Contoh Pernyataan Kesanggupan Kerja

Ketika diterima menjadi salah satu karyawan di suatu perusahaan, seringkali kita akan diberikan syarat untuk menulis surat pernyataan kesanggupan kerja. Tidak hanya pekerjaan, namun juga harus sanggup mematuhi semua peraturan yang ada.

Begitu juga ketika anda ditugaskan mengerjakan sesuatu hal, mungkin saja diminta untuk menulis surat pernyataan kesanggupan melaksanakan pekerjaan. Pernyataan ini biasanya dibutuhkan untuk pekerjaan yang memang harus kejar target.

Memang tidak semua perusahaan membuat peraturan demikian. Namun jika anda memang membutuhkan, maka bisa menggunakan contoh surat pernyataan kesanggupan menyelesaikan pekerjaan di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN KERJA

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama   Anton Syahputra
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20/09/1993
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

sebagai karyawan baru di perusahaan PT. Maju Jaya Sejahtera, dengan  ini menyatakan bahwa saya :

  1. Bersedia dan sanggup untuk bekerja di bawah tekanan di PT. Maju Jaya Sejahtera.
  2. Bersedia masuk kerja sesuai dengan shift yang sudah ditentukan oleh perusahan.
  3. Bersedia dan sanggup untuk kerja lembur jika dibutuhkan, dengan catatan maksimal 5 jam kerja lembur dalam satu hari.
  4. Menjaga disiplin dan patuh pada peraturan yang sudah ditentukan oleh perusahaan PT. Maju Jaya Sejahtera.
  5. Bersedia ditempatkan di cabang PT. Maju Jaya Sejahtera manapun yang berada di Kota Medan.
  6. Jika di kemudian hari saya tidak bisa mematuhi pernyataan – pernyataan tersebut di atas, maka saya bersedia diberikan sanksi sesuai dengan peraturan yang sudah ditetapkan perusahaan.

Demikian surat pernyataan kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya dan dalam keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani, serta tanpa adanya unsur paksaan dari pihak manapun.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,

Anton Syahputra.


5. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Mematuhi Peraturan

5. Contoh Surat Pernyataan Kesanggupan Mematuhi Peraturan

Semua perusahaan, instansi pemerintahan, lembaga, maupun organisasi tertentu, dipastikan memiliki peraturan yang sudah ditetapkan. Dan jika anda bergabung di dalamnya, haruslah mematuhi aturan yang sudah ditetapkan.

Pada umumnya, menyatakan kesanggupan secara lisan memang sudah cukup. Namun jika tidak, bisa menggunakan contoh surat pernyataan kesanggupan menaati peraturan di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN MEMATUHI PERATURAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini, selaku Siswa Baru SMA Negeri 1 Medan :

Nama : Intan Permatasari
Kelas : X B-2
Alamat : Jl. Mahameru No. 123, Medan

dengan ini menyatakan bahwa saya bersedia mematuhi semua peraturan yang sudah ditetapkan oleh pihak sekolah, SMA Negeri 1 Medan.

Saya juga bersedia mematuhi semua tata tertib sebagai seorang siswa di SMA Negeri 1 Medan, dan bersedia dihukum ataupun diberikan sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku jika di kemudian hari saya melanggar peraturan sekolah.

Demikian surat pernyataan ini saya perbuat dengan sebenarnya dan dalam keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani, serta tanpa adanya unsur paksaan dari pihak manapun.

 

Medan, 07 November 2019

Mengetahui,

Siswa Yang Menyatakan, Orang Tua Siswa
   
Intan Permatasari. Anton Syahputra.

6. Contoh Pernyataan Kesanggupan Membayar SPP

6. Contoh Pernyataan Kesanggupan Membayar SPP

SPP atau Sumbangan Pembinaan Pendidikan merupakan biaya sekolah yang seringkali kita temukan pada berbagai sekolah swasta. Dan biasanya SPP tersebut dibayarkan setiap bulan, sesuai dengan jumlah yang sudah ditentukan.

Jika terlambat membayar SPP, pihak sekolah pastinya akan meminta penjelasan dari anda sebagai siswa. Jika tidak menemui titik terang, mungkin saja harus melibatkan orang tua. Dalam hal ini, pembayaran bisa saja ditunda, namun dengan janji yang mengikat.

Pihak sekolah mungkin akan meminta pernyataan tertuli dari orang tua anda. Dan bila memang demikian, bisa menggunakan surat pernyataan kesanggupan membayar spp di bawah ini.

SURAT KETERANGAN KESANGGUPAN MEMBAYAR SPP

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
Telp. : 081234567890
Alamat : Jl. Cindelaras No. 123, Medan

merupakan orang tua dari siswa :

Nama : Dewi Cahaya
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juni 2002
Kelas : XI IPS 2
NISN : 358763346

dengan sesungguhnya menyatakan bahwa kami bersedia dan sanggup untuk membayar SPP (Sumbangan Pembinaan Pendidikan) untuk periode bulan Oktober 2019 sebesar Rp. 550.000.-(lima ratus lima puluh ribu rupiah) sesuai dengan peraturan yang berlaku pada SMA Swasta Cinta Kasih Medan.

Biaya tersebut akan kami bayarkan bersamaan dengan pembayaran SPP Periode Bulan November 2019 pada bulan ini, selambat – lambatnya pada tanggal 30 November 2019 mendatang.

Demikian surat pernyataan ini kami perbuat dengan sebenarnya, dan apabila kami melalaikan pernyataan dan tanggung jawab kami tersebut di atas, maka pihak sekolah berhak memberikan sanksi akademik kepada anak kami dengan nama tersebut di atas.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,
Orang Tua Siswa,

Anton Syahputra.

Baca Juga: Contoh Surat Jual Beli Tanah


7. Contoh Pernyataan Kesanggupan Membayar Hutang

7. Contoh Pernyataan Kesanggupan Membayar Hutang

Pada saat anda meminjam uang kepada orang lain, maka membayar hutang sesuai waktu yang sudah disepakati bersama menjadi tanggung jawab anda. Peminjaman uang mungkin saja dilakukan secara lisan dan tidak memerlukan janji tertulis.

Namun ada kalanya juga pemberi pinjaman meminta membuat surat perjanjian dengan materai. Ada juga yang menggunakan surat pernyataan kesanggupan membayar hutang supaya lebih mudah dan simpel.

SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN MEMBAYAR HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Intan Permatasari
Tempat/Tgl Lahir : Medan/30 Juli 1990
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat : Jl. Jend. Sudirman No. 123, Medan

dengan ini menyatakan bahwa saya :

  1. Bersedia dan sanggup membayar hutang sebesar Rp. 14.000.000,- (empat belas juta rupiah) kepada Ibu Dewi Cahaya selambat – lambatnya pada tanggal 30 Desember 2019 mendatang.
  2. Bersedia dan sanggup membayar bunga hutang sebesar 10% atau sebesar Rp. 1.400.000,- (satu juta empat ratus ribu rupiah) bersamaan dengan pembayaran pinjaman, sehingga total yang harus saya bayarkan adalah sebesar Rp. 15.400.000,- (lima belas juta empat ratus ribu rupiah).
  3. Jika saya tidak melunasi kewajiban saya sebagai peminjam, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan hukum dan perundang – undangan yang berlaku di Wilayah Negara Republik Indonesia.

Demikian surat pernyataan ini saya perbuat dengan sebenarnya dan dalam keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani, serta tanpa adanya unsur paksaan dari pihak manapun.

 

Medan, 07 November 2019

Yang Menyatakan,

Intan Permatasari.


Penutup

Penggunaan surat pernyataan kesanggupan memang masih sangat sering kita temukan sekarang ini. Terlebih dalam hal urusan hutang piutang, yang mana biasanya memang menggunakan surat perjanjian hutang piutang.

Namun itu saja tidak cukup, sehingga banyak pihak yang menggunakan surat pernyataan kesanggupan membayar hutang. Nah, itulah tadi beberapa contoh surat pernyataan kesanggupan yang bisa anda pergunakan sebagai bahan referensi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top